Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Unesa menyelenggarakan seminar dan workshop dengan tema "Menyiapkan Generasi Muda Bangsa Berkarakter Melalui Pendidikan Biosains" (23/7). Acara yang bertempat di Gedung C8 FMIPA ini, ingin memberikan edukasi dan pelatihan kepada para generasi muda agar mendapatkan pendidikan berkualitas. Utamanya di bidang Biosains. Prof. Ir. Wani Hadi Utomo, Ph. D., Pakar pertanian ini, menyampaikan makalahnya mengenai perbaikan lingkungan. Menurutnya, Indonesia memiliki berbagai kekayaan alam, termasuk bidang tambang. Bahkan, pertambangan menjadi salah satu bidang yang memberikan sumbangan cukup besar untuk kas negara.
Banyak terjadi aktivitas pertambangan. Dengan kondisi demikian, dapat dipastikan terjadi eksploitasi besar-besaran karena aktivitas tersebut. Untuk itu, selain dapat memberikan dampak yang baik bagi perekonomian, harus diperhatikan pula dampak negatif yang ditimbulkan, terutama yang berhubungan dengan lingkungan. Untuk itu, dosen Universitas Brawijaya (UB) Malang ini menyarankan agar diadakan sistem perbaikan.
Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk perbaikan adalah phytomining. Phytomining is the production of a 'crop' of metal by growing high-biomass plants that accumulates high metal concentrations. Cara tersebut menurut pembicara, efektif dilakukan. Selain tidak memakan banyak biaya, cara pelaksanaannya tidak rumit. Cara kerjanya adalah dengan memanfaatkan jenis tanaman tertentu untuk ditanam di area yang mengandung (memunyai konsentrasi) logam tinggi untuk mengabsorbsi logam tersebut, mengakumulasikan di dalam jaringan tanaman. Setelah itu tanaman dipanen, biomassa dikeringkan untuk proses diambil logamnya. Dengan begitu, lahan yang tercemar mengalami perbaikan.
Acara rutin yang diadakan Jurusan Biologi ini memberikan kesempatan kepada peserta seminar untuk mempresentasikan karya ilmiahnya. Selain itu, peserata diberikan pelatihan inovasi pembelajaran dan asesmen berkarakter. Tujuan acara ini, menurut Dra. Herlina Fitrihidayajati, M. Si., ialah untuk memberi fasilitas dalam sosialisasi hasil-hasil penelitian, membekali, serta menyiapkan pendidik agar mampu melakukan pendidikan yang berkualitas yang mampu mengembangkan karakter anak didik. Dengan demikian sesuai dengan diharapkan, acara yang dihadiri peserta berbagai daerah ini dapat menjadi wadah berkarya ilmiah dengan memaparkan karya tulis dan mampu menjadikan pendidik yang profesional dan berkarakter. (Rizka Amalia_Humas Unesa)
Banyak terjadi aktivitas pertambangan. Dengan kondisi demikian, dapat dipastikan terjadi eksploitasi besar-besaran karena aktivitas tersebut. Untuk itu, selain dapat memberikan dampak yang baik bagi perekonomian, harus diperhatikan pula dampak negatif yang ditimbulkan, terutama yang berhubungan dengan lingkungan. Untuk itu, dosen Universitas Brawijaya (UB) Malang ini menyarankan agar diadakan sistem perbaikan.
Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk perbaikan adalah phytomining. Phytomining is the production of a 'crop' of metal by growing high-biomass plants that accumulates high metal concentrations. Cara tersebut menurut pembicara, efektif dilakukan. Selain tidak memakan banyak biaya, cara pelaksanaannya tidak rumit. Cara kerjanya adalah dengan memanfaatkan jenis tanaman tertentu untuk ditanam di area yang mengandung (memunyai konsentrasi) logam tinggi untuk mengabsorbsi logam tersebut, mengakumulasikan di dalam jaringan tanaman. Setelah itu tanaman dipanen, biomassa dikeringkan untuk proses diambil logamnya. Dengan begitu, lahan yang tercemar mengalami perbaikan.
Acara rutin yang diadakan Jurusan Biologi ini memberikan kesempatan kepada peserta seminar untuk mempresentasikan karya ilmiahnya. Selain itu, peserata diberikan pelatihan inovasi pembelajaran dan asesmen berkarakter. Tujuan acara ini, menurut Dra. Herlina Fitrihidayajati, M. Si., ialah untuk memberi fasilitas dalam sosialisasi hasil-hasil penelitian, membekali, serta menyiapkan pendidik agar mampu melakukan pendidikan yang berkualitas yang mampu mengembangkan karakter anak didik. Dengan demikian sesuai dengan diharapkan, acara yang dihadiri peserta berbagai daerah ini dapat menjadi wadah berkarya ilmiah dengan memaparkan karya tulis dan mampu menjadikan pendidik yang profesional dan berkarakter. (Rizka Amalia_Humas Unesa)
Share It On: