Surabaya - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FISH Unesa telah selesai menggelar kegiatan Seminar Pendidikan Nasional di Auditorium Gedung I6 pada Kamis (19/05/2016). Kegiatan yang bertujuan untuk mewujudkan generasi bangsa yang kritis melalui pendidikan ini bertemakan "Kegelisahan Kritik terhadap Pendidikan Tinggi Indonesia". Kegiatan ini dihadiri oleh mahasiswa FISH Unesa dan juga mahasiswa dari perguruan tinggi negeri maupun swasta di Jawa Timur, seperti UTM Madura, UIN Malang, UNAIR, ITS, dan UPN.
Kegiatan ini dibuka oleh Prof.Dr.Sarmini,M.Hum selaku Dekan FISH Unesa. Seminar Pendidikan Nasional ini menghadirkan beberapa narasumber yakni Prof.Daniel M.Rosyid, Ph.D, M.RINA (Penasehat Dewan Pendidikan Jawa Timur dan Guru Besar Jurusan Teknik Perkapalan ITS Surabaya), Prof.Dr.Warsono, M.Si (Rektor Universitas Negeri Surabaya) dan Dr.Suko Widodo, M.Si (Pakar Komunikasi dan Politik UNAIR Surabaya).
"Semoga kegiatan ini bisa dilaksanakan tiap tahunnya. Dan harapannya banyak yang lebih kritis terhadap pendidikan tinggi di Indonesia" tutur Ali Masnoen, Ketua BEM FISH Unesa. Acara diakhiri dengan pemberian cenderamata oleh Tamsil, S.H,M.H (Bidang Kemahasiswaan FISH Unesa) ke narasumber. (Syaiful H/KK/Humas)
Kegiatan ini dibuka oleh Prof.Dr.Sarmini,M.Hum selaku Dekan FISH Unesa. Seminar Pendidikan Nasional ini menghadirkan beberapa narasumber yakni Prof.Daniel M.Rosyid, Ph.D, M.RINA (Penasehat Dewan Pendidikan Jawa Timur dan Guru Besar Jurusan Teknik Perkapalan ITS Surabaya), Prof.Dr.Warsono, M.Si (Rektor Universitas Negeri Surabaya) dan Dr.Suko Widodo, M.Si (Pakar Komunikasi dan Politik UNAIR Surabaya).
"Semoga kegiatan ini bisa dilaksanakan tiap tahunnya. Dan harapannya banyak yang lebih kritis terhadap pendidikan tinggi di Indonesia" tutur Ali Masnoen, Ketua BEM FISH Unesa. Acara diakhiri dengan pemberian cenderamata oleh Tamsil, S.H,M.H (Bidang Kemahasiswaan FISH Unesa) ke narasumber. (Syaiful H/KK/Humas)
Share It On: